MIN 2 Sukoharjo – Pengawas Madrasah, Umi Salasatun melakukan monitoring pelaksanaan Asesmen Madrasah di MIN 2 Sukoharjo dengan semangat dan santun yang membuat kami merasa senang dan semangat juga, Selasa (16/5/2023).
Monitoring bertujuan memantau langsung di tempat kegiatan Asesmen Madrasah, sehingga apabila ada kendala dapat diketahui dan diatasi serta bisa dijadikan bahan evaluasi untuk kegiatan Asesmen Madrasah yang akan datang. Pada kesempatan tersebut, Umi Salasatun bersyukur dan merasa senang bahwa tidak menemukan satu kendala apapun saat proses Assesmen Madrasah berlangsung, hal ini membuktikan bahwa panitia Asesmen Madrasah sukses dalam mempersiapkan kegiatan Asesmen Madrasah.
Dalam kunjungannya beliau juga menyempatkan melihat peserta ujian dan memberikan motivasi serta nasihatnya :
“kerjakan ujian dengan sungguh – sungguh, semoga semua lulus dengan hasil yang memuaskan serta jangan lupa jaga nama baik MIN 2 Sukoharjo yang sudah baik dan setelah lulus dari Madrasah ini harus tetap menggunakan jilbab dan semoga bisa menjadi contoh yang baik,” ucap Umi Salasatun kepada peserta didik.
Kunjungan monitoring disambut hangat oleh Kepala Madrasah, Wiretnoningsih Nurhayati bersama Guru di Madrasah. Ia mengucapkan terima kasih atas kunjungan Pengawas Madrasah dalam rangka monitoring, ini merupakan suatu kehormatan bagi kami selaku Kepala Madrasah serta Guru di Madrasah dan juga telah bersedia menyampaikan pesan motivasi dan nasihat kepada peserta didik, ungkap Wiretnoningsih.
Asesmen Madrasah ini telah dijadwalkan mulai hari Kamis tanggal 11 sampai hari Sabtu tanggal 20 April 2023,” jelas Wiretnoningsih.
Ia juga menuturkan bahwa kegiatan Asesmen Madrasah di MIN 2 Sukoharjo yang telah berlangsung selama 5 hari ini dengan jumlah peserta Asesmen 211 peserta didik berjalan tertib dan lancar serta tidak ada kendala yang berarti, “Mudah-mudahan selanjutnya tidak ada kendala yang berarti selama pelaksanaan Asesmen Madrasah,” ungkap Wiretnoningsih.